1. Pao Abella
Timeline milik Pao Abella ini sarat dengan warna. Dalam tampilan Timelinenya, Abella seakan-akan sedang membawa payung berwarna-warni menembus Timeline.
2. Jeremy Bronson
Timeline milik Jeremy Bronson ini terkesan seperti terdapat Goliath dan Liliput sedang nampang di Timeline.
3. Ivan Marino
Timeline milik Ivan Marino ini terkesan seram karena dalam tampilannya, seakan-akan sang pemilik account sedang melepas kepalanya.
4. Tanner Ringerud
Walaupun terkesan biasa, namun ide Tanner Ringerud dalam mendesain Timelinenya boleh dikatakan bagus. Dalam tampilannya, Ringerud menggunakan background game yang dulu pernah populer.
5. Ally Moffatt
Unik sekaligus seram. Dalam tampilan Timeline milik Ally Moffatt ini terkesan sang pemilik account sedang terperangkap dalam sebuah mesin pencuci otomatis.
6. Antonio Fadda
Tampilan Timeline milik Antonio Fadda ini sangat unik. Dalam Timelinenya, Fadda terkesan seperti sedang menunjukkan buku identitas dan foto di profile picturenya sebagai penanda.
7. Richard Karstorm
Timeline milikRichard Karstorm ini berkesan 3 dimensi. Dalam tampilannya, Timeline ini seakan merupakan kumpulan account-account miliknya yang tertata rapi.
8. Damian Sanchez
Kesan unik dan lucu muncul ketika melihat tampilan Timeline milk Damian Sanchez ini. Dalam Timelinenya, terkesan seperti sebuah tangan raksasa sedang menuangkan acrylic ke kepala Sanchez.
9. Myriam Heneine
Mungkin Myriam Heneine adalah penggemar kartun karena dia mendesain Timelinenya dengan beberapa karakter kartun yang bersembunyi dengan menampakkan sedikit bagian kepalanya.
10. Ekkapong Techawongthaworn A
Tampilan Timeline milik Ekkapong Techawongthaworn ini unik. Walaupun tidak serumit ketika mengeja namanya, namun Timeline miliknya terkesan seperti tempat untuk beristirahat yang nyaman.
11. Ekkapong Techawongthaworn B
Ini mungkin adalah account lain milik Ekkapong Techawongthaworn. Berbeda dengan tampilan Timeline di account sebelumnya, Ekkapong mendesain Timelinenya dengan kesan bahwa dia sedang berlindung dari hujan dengan menggunakan payung.
12. Giuseppe Draicchio
Masih ingat dengan film E.T? Nampaknya, Giuseppe Draicchio terispirasi film tersebut untuk mendesain Timelinenya. Dalam tampilannya, Draicchio terkesan seperti sedang melakukan sesuatu dengan alien.
13. Mohammad L. Azzam
Walaupun simple, namun Timline milik Mohammad L. Azzam ini sangat lucu. Dalam tampilannya, terkesan seperti dua orang kembar yang sedang berebut permen.
0 komentar:
Posting Komentar